Search

Waralaba Lokal Didorong Agar Berdaya Saing Global - m.beritasatu.com

Jakarta, Beritasatu.com - Waralaba (franchise) Indonesia didorong agar bisa bersaing di kancah global mengingat potensinya yang sangat besar.

"Banyak waralaba Indonesia yang bisa kita dorong, jangan mau kalah dengan waralana asing yang ada di pasar kita," kata Ketua Asosiasi Franchise Indonesia (AFI) Anang Sukandar di sela Info Franchise and Business Concept Expo (IFBC) 2020 serta Market Leader Awards 2020 dan The Best to Invest Awards 2020 yang digelar Majalah Franchise dan AFI di Jakarta, Sabtu (14/3/2020).

Dia mengatakan waralaba lokal yang mampu bersinar antara lain produk makanan kesehatan (healthy food). Selain itu, kopi juga memiliki prospek yang cerah untuk dikembangkan mulai pembibitan, pengolahan hingga pengajian dan pemasaran.

Baca juga: Bisnis Franchise Kian Ramai Peminat

Menurutnya, Indonesia satu-satunya negara di dunua yang memiliki kopi luwak. "Kenapa kita tidak nomor satu jadi produsen kopi. Nomor satu Brasil, dan nomor dua Vietnam, kita hanya nomor empat," kata Anang Sukandar.

Sementara dalam kesempatam yang sama Pemimpin Majalah Franchise Indonesia Rofian Akbar mengatakan, Majalah Franchise Indonesia bersama Asosiasi Franchise Indonesia menelusuri merek-merek franchise yang masih konsisten bertumbuh di sepanjang 2019. Survei Market Leader 2020 mengalami perbaikan yakni mengambil sampel tahun 2019, serta menambahkan nilai koreksi yaitu investasi, di samping jumlah gerai. "Hasil yang didapatkan dari proses ini relatif lebih menggambarkan nilai bisnis merek franchise tersebut," kata dia.

Baca juga: Waralaba Kuliner Tahu Isi Tapisi Jajaki Pasar Global

Dengan demikian merek yang menjadi market leader memiliki keunggulan nilai bisnis dalam menjalankan bisnis franchise, menggaet mitra dengan nilai bisnis terbesar serta langsung dipahami sebagai merek yang berhasil meraup untung terbanyak melalui bisnisnya. "Peraih Franchise dan Business Opportunity (BO) Market Leader 2020 adalah merek yang menjadi market leader yang sesungguhnya di tahun 2019. “Karena mereka tidak hanya memimpin dalam jumlah gerai yang dimiliki, tetapi memiliki bisnis terbesar per kategori produk," kata Rofian Akbar.

Merek-merek peraih Franchise Market Leader Awards 2020 antara lain Depo Air Minum Biru, Indomaret, Primagama, Ray White, Global Art, Apotek K-24, Martha Tilaar, Kebab Turki Baba Rafi, Oto Bento, Mom n Jo, Shop&Drive, Ayam Bakar Wong Solo, Ayam Penyet Surabaya, dan Auto Glaze. Sedangkan peraih BO Market Leader Awards 2020 antara lain Orchi, Green Nitrogen, TAPISI, Ayam Keprabon, Golden Telor, Carfix, dan Auto Clean Waterless.

Majalah Franchise Indonesia juga memberikan anugerah Best to Invest Awards 2020. Anugerah ini diberikan sebagai motivasi para pelaku bisnis BO agar usahanya bisa berkembang menjadi besar, sustain dan berdaya saing. Para peraih The Best to Invest Awards 2020 ialah Ayam Dadar Bandung, Kopi Ruang Hati, Ngikan Yuk, Dapur serundeng, Mr Crispy, Hey Steak, Nasi Kulit Malam Minggu, Asetehe, Kuch2hotahu, Naakthaibun, Trians Brownies, Uncledazs, dan Nyopee.

Let's block ads! (Why?)



"lokal" - Google Berita
March 14, 2020 at 07:19PM
https://ift.tt/39NDJ14

Waralaba Lokal Didorong Agar Berdaya Saing Global - m.beritasatu.com
"lokal" - Google Berita
https://ift.tt/2nu5hFK

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Waralaba Lokal Didorong Agar Berdaya Saing Global - m.beritasatu.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.