Search

VIDEO: Lima Daerah yang Terapkan 'Lockdown' Lokal - CNN Indonesia

CNN Indonesia, CNN Indonesia | Jumat, 27/03/2020 14:20 WIB

Jakarta, CNN Indonesia -- Pemerintah Indonesia memilih sistem physical distancing untuk mengurangi penyebaran virus corona daripada menerapkan lockdown.

Namun ada lima daerah yang justru melakukan lockdown lokal sejak virus corona masuk Indonesia.

+ Solo
Sejak menetapkan KLB pada Jumat (13/3), Pemkot Solo menerapkan semi-lockdown.
Aktivitas sekolah diliburkan selama 14 hari, acara dengan massa besar ditunda, hingga pembatalan car free day dan penutupan destinasi wisata.

Kebijakan itu isa diperpanjang menyesuaikan perkembangan situasi.

+ Bali
Setelah perayaan Nyepi, Pemprov Bali mengimbau warga untuk menetap di rumah masing-masing.
Para pecalang diturunkan untuk memblokir jalan akses ke sejumlah kota.

+ Papua
Kebijakan pembatasan akses ke Papua diterapkan sejak 26 Maret. Akses dari laut dan udara ditutup sementara untuk menekan penyebaran virus corona.

+ Maluku
Mulai Minggu (22/3) Pemprov Maluku menutup jalur penerbangan dan pelayaran selama 14 hari.
Penutupan itu diklaim tak mengganggu perekonomian di Maluku, dan stok kebutuhan pokok untuk warga masih cukup untuk lima bulan ke depan.

+ Tegal
Pemkot Tegal baru akan memulai full local lockdown pada 30 Maret.
Akses perbatasan keluar masuk ke Tegal akan ditutup selama empat bulan, tapi jalan provinsi dan jalan nasional masih akan dibuka.

Let's block ads! (Why?)



"lokal" - Google Berita
March 27, 2020 at 02:20PM
https://ift.tt/2wy4p7Q

VIDEO: Lima Daerah yang Terapkan 'Lockdown' Lokal - CNN Indonesia
"lokal" - Google Berita
https://ift.tt/2nu5hFK

Bagikan Berita Ini

0 Response to "VIDEO: Lima Daerah yang Terapkan 'Lockdown' Lokal - CNN Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.